Review Film Triple 9 - Poster

Film Triple 9 (2016), Ketika Penjahat Terjebak Aksi Bos Mafia Russia

Posted on

Triple 9 merupakan film thriller aksi Amerika Serikat yang disutradarai oleh John Hillcoat dan skenarionya ditulis oleh Matt Cook. Film yang rilis pertama kali pada tahun 2016 tersebut dibintangi oleh Casey Affleck, Chiwetel Ejiofor, Anthony MAckie, Aaron Paul, Clifton Collins Jr., Norman Redus, Gal Gadot, dan Kate Winslet.

Tayangan berdurasi 115 menit tersebut banyak membuat para kritikus film dan penonton kecewa. Bahkan, film yang anggaran produksinya sebesar 20 juta dolar Amerika Serikat ini hanya meraup pendapatan sebesar 25 juta dolar Amerika Serikat saja.

Sinopsis Film Triple 9

Review Film Triple 9 - Screen Cap

Film Triple 9 ini menceritakan tentang beberapa penjahat yang bernama Michael Atwood (Chiwetel Ejiofor), Russell Welch (Norman Reedus), Gabe Welch (Aaron Paul), beserta polisi korup Marcus Belmont (Anthony Mackie) dan Franco Rodriguez (Clifton Collins Jr.).  Suatu hari, mereka berniat untuk mengambil brankas dari sebuah bank.

Rupanya, di dalam brankas tersebut terdapat sebuah informasi rahasia yang dapat mengubah nasib seorang bos mafia keturunan Yahudi-Rusia. Namun, ketika Michael membawa brankas tersebut ke istri sang bos mafia, Irina (Kate Winslet), nasib gerombolan penjahat tersebut mendadak berubah.

Mereka mendapatkan misi baru dari Irina yang melibatkan pembobolan ke kantor pemerintah untuk mencuri beberapa data. Bahkan, untuk memastikan gerombolan penjahat tersebut melakukan pekerjaan tersebut dengan baik, para mafia menyiksa dan membuang Russell yang tengah terluka parah.

Tak hanya itu, Michael pun terpaksa harus membunuh Russell di hadapan teman-temannya, sehingga membuat Gabe trauma. Bagaimanakan nasib mereka selanjutnya? Akankah mereka akhirnya melakukan pekerjaan tersebut?

Karakter & Pemeran

Review Film Triple 9 - Pemeran

  • Casey Affleck – Chris Allen
  • Anthony Mackie – Marcus Belmont
  • Chiwetel Ejiofor – Michael Atwood
  • Clifron Collins Jr. -Franco Rodriguez
  • Woody Harrelson – Jeffrey Allen
  • Aaron Paul – Gabe Welch
  • Kate Winslet – Irina Vlaslov
  • Gal Gadot – Elena Vlaslov
  • Norman Reedus – Russell Welch
  • Teresa Palmer – Michelle Allen
  • Michael K. Williams – Sweet Pea
  • Michelle Ang – Trina Ling
  • Terence Rosemore – Joshua Parks
  • Terri Abney – Leah Green
  • Alexandr Babara – Ben Feldman
  • Anthony Belevtsov – Yussel Gotlib
  • Luis Da Silva – Luis Pinto
  • Ian Casselberry – Gomez
  • E. Roger Mitchell – Smith
  • Blake McLennan – Felix
  • Michael Harding – Walter Sims
  • Labrandon Shead – Sgt. Pete Nelson
  • Armando Alonzo – Emilio
  • Karen Kaia Livers – Shanice
  • Jon Eyez – Ispuk Member
  • Carlos Alcaine – Fernando “Termite” Rivera
  • Kurt Yaeger – Penjaga DHS yang terluka
  • Christina Simonds – Christina
  • Igor Komar – Vassili

Fakta Menarik tentang Film Triple 9

Review Film Triple 9 - Poster

1. Direncanakan Sejak 2010

Meskipun filmnya pertama kali ditayangkan pada tahun 2016, tapi proyeknya sudah direncanakan oleh John Hillcoat sejak tahun 2010. Rencana tersebut muncul setelah ia tertarik pada naskah drama kriminal yang ditulis oleh Matt Cook.

Namun, saat itu naskah tersebut dimasukkan dalam daftar naskah Black List 2010. Dua tahun kemudian, Hillcoat menyatakan akan menyutradarai film berjudul Triple Nine dan mulai mengumpulkan para pemeran juga krunya.

2. Pemeran yang Berganti-Ganti

Dalam rencana awal Hillcoat, film ini akan dibintangi oleh Shia LaBeouf. Namun, karena sebuah alasan, aktor Amerika tersebut memilih untuk mengundurkan diri dan digantikan oleh Charlie Hunnam.

Namun, pada bulan Desember 2013, Hunnam pun memutuskan untuk mengundurkan diri dan digantikan oleh Casey Affleck. Tak hanya itu, peran Kate Winslet dan Woody Harrelson pun awalnya akan dibintangi oleh Cate Blanchett dan Christoph Waltz.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *