Review Serial Extracurricular - Poster

Extracurricular – dan Kepedulian yang Tidak pada Tempatnya

Posted on

Bagi para pencinta drama Korea (alias K-drama), pasti belakangan ini sedang ramai dengan beberapa serial yang membuat penontonnya heboh dan mencak-mencak. Salah satunya adalah The World of Marriage. Tapi kalau boleh jujur, dibandingkan serial itu, ada drama lain yang lebih membuat kesal dan menguras emosi, yaitu Extracurricular (인간수업).

Drama ini ditayangkan di salah satu penyedia layanan streaming yang diblock oleh sebuah provider internet di Indonesia sejak tanggal 29 April 2020. Seperti halnya serial lainnya di layanan streaming itu, semua episodenya (cuma 10 kok) bisa langsung kamu tonton sampai tamat. Pemainnya pun nggak main-main. Si pemeran utama, Kim Dong Hee, itu pernah berperan sebagai Cha Seo Joon (salah satu anak kembar keluarga Cha) di Sky Castle dan Jang Geun Soo (teman sekelasnya Yi Seo yang juga kerja di Danbam) di Itaewon Class.

Review Serial Rxtracurricular - Oh Ji Soo
Oh Ji Soo (diperankan oleh Kim Dong Hee)

Cerita dari drama ini intinya tentang seorang siswa cerdas bernama Oh Ji Soo (diperankan oleh Kim Dong Hee) yang rupanya tidak sepolos yang ia tunjukkan di sekolah. Secara diam-diam dan terstruktur, ia menjalankan sebuah bisnis ilegal. Kalau berdasarkan istilah yang digunakan Ji Soo, “bisnis jasa perlindungan untuk perempuan.” Meskipun ya tetep aja perempuan yang dimaksud adalah perempuan yang bekerja sebagai prostitusi ilegal.

Konflik dalam serial ini dimulai ketika Ji Soo harus melakukan sebuah tugas sekolah bersama teman sekolahnya, Bae Gyu Ri (diperankan oleh Park Joo Hyun). Entah karena kekepoan atau bagaimana, Gyu Ri menyadari kalau Ji Soo memiliki dua handphone. Kemudian dengan kecerdasannya, ia memutuskan untuk mengambil salah satu handphone Ji Soo. Permasalahannya adalah, handphone yang diambil itu adalah gadget yang biasanya digunakan Ji Soo untuk bekerja.

Selanjutnya nggak perlu ditanyakan lah, ya. Satu masalah dan masalah lain muncul di hidup Ji Soo. Namun sebenarnya, di review serial Extracurricular ini, aku nggak berniat menceritakan tentang detail masalahnya. Karena jujur saja, ada hal lain yang lebih menarik perhatianku, yaitu sikap Gyu Ri.

Review Serial Rxtracurricular - Bae Gyu Ri
Bae Gyu Ri (diperankan oleh Park Joo Hyun)

Dikisahkan, Bae Gyu Ri yang diperankan oleh Park Joo Hyun ini merupakan anak seorang pengusaha. Sejak awal cerita, Ji Soo memendam perasaan pada teman sekelasnya itu. Hingga suatu hari, mereka ditunjuk untuk bergabung dengan sebuah proyek sekolah. Sampai di situ mungkin rasanya menyenangkan dan menguntungkan bagi Ji Soo. Sayangnya, serial drama ini nggak memberikan jalan cerita yang lancar dan lurus penuh romansa untuk karakter utamanya.

Entah apakah hidup seorang Bae Gyu Ri terlalu sempurna dan membosankan, ia justru beberapa kali membawa kesialan untuk Ji Soo. Kesialan, garis bawahi, tebalkan, dan miringkan. Sejak ia mengambil salah satu handphone Ji Soo, hidup si anak laki-laki malang itu seolah semakin terjerumus ke dalam jurang dalam. Ketika itu terjadi, apa yang dilakukan Gyu Ri?

“Aku bisa membantumu.”

Apa pula. Dia yang membuat masalah, dan mendadak dia juga yang berlagak seperti pahlawan kesiangan. Mendadak ia merasa bisa menyelesaikan segala masalah yang muncul di hidup Ji Soo, padahal ia adalah akar dari permasalahan tersebut. Baiklah, Oh Ji Soo sendiri memang bukan laki-laki suci yang tanpa dosa. Tapi, seharusnya Bae Gyu Ri belajar untuk tidak mengurusi kehidupan orang lain. Semembosankan apa sih hidupnya sampai harus mengganggu hidup orang lain?

Dalam hidup sendiri terkadang memang ada saja orang yang mendadak ingin menolong orang lain dengan caranya sendiri. Padahal orang yang ditolong itu belum tentu membutuhkan bantuannya. Atau, belum tentu bantuan yang diberikan itu sesuai dengan yang dibutuhkan. Menyebalkan dan merasa, “Apa sih, boro-boro aku mau bantuin”?

Ya mau bagaimana lagi, kan? Terkadang, hanya karena kamu merasa kalau kamu nggak bisa hidup dengan uang 50ribu sehari, bukan berarti orang lain yang hidup dengan cara itu tuh nggak bahagia. Standar kebahagiaanmu dan kebahagiaan orang lain itu berbeda. Mind your own bussinessIf you really want to help, ask first. Apakah orang itu benar-benar membutuhkan bantuanmu? Bantuan seperti apakah yang ia butuhkan? Bukannya asal-asalan masuk ke hidup orang dan merusak banyak hal.

Yes, I am talking to you, Bae Gyu Ri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *